Timnas Indonesia akan bertandang ke Filipina pada pertandingan kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Rizal Memorial pada Selasa (21/11) pukul 18:00 WIB.
Laga ini seharusnya menjadi ajang kebangkitan bagi skuat Garuda. Sebab, pada pertandingan sebelumnya mereka bertekuk lutut dengan skor mencolok 5-1 atas tuan rumah Irak. Kekalahan telak tersebut menjadi pukulan menyakitkan bagi anak asuh Shin Tae-yong. Pasalnya, sebelum laga itu mereka selalu menang dan tak pernah kebobolan dalam tiga pertandingan terakhir.
Senasib dengan timnas Indonesia, Filipina pun menderita kekalahan pada pertandingan pertama di Grup F. Mereka menyerah dua gol tanpa balas saat menjamu Vietnam di Stadion Rizal Memorial.
Kendati menderita kekalahan lebih telak pada laga sebelumnya, Indonesia lebih diunggulkan meraih kemenangan pada laga ini. Selain punya materi pemain bertabur bintang, skuat Garuda punya form lebih baik ketimbang sang tuan rumah.
Prediksi Filipina vs Timnas Indonesia
Dalam lima pertemuan terakhir di semua ajang, Timnas Indonesia mampu mencatatkan dua kemenangan dan hanya sekali kalah. Meski unggul dalam rekor pertemuan, bukan berarti Sandi Walsh cs bisa meremehkan calon lawan mereka.
Sebagai catatan, kekalahan Indonesia atas Filipina terjadi pada tahun 2014 lalu. Kala itu, skuat Garuda dilumat empat gol tanpa balas. Itu menjadi kekalahan terbesar bagi skuat Garuda saat bertemu Filipina.
Pertemuan terakhir terjadi pada tahun 2023 lalu, tepatnya di ajang Piala AFF. Timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan tipis 2-1.
Jika menilik form kedua tim dalam lima pertandingan terakhir, anak asuh Shin Tae-yong punya catatan sedikit lebih baik. Dari lima laga itu, mereka berhasil menorehkan tiga kemenangan dan dua kali kalah. Sementara itu, Filipina hanya mampu mencatatkan dua kemenangan, dua kali kalah, dan sekali imbang.
Filipina memang punya rangking lebih baik ketimbang Indonesia. Anak asuh Michael Weiss itu menempati peringkat ke-138 sedangkan skuat Garuda 145. Namun, jika menilik form kedua tim, pertandingan ini diprediksi bakal dimenangkan oleh pasukan STY.
Bursa taruhan di M88 Sport pun mengunggulkan Indonesia. Ini bisa dilihat dari odds dan handicap yang dihadirkan di sportsbook mereka.
Prediksi Susunan Pemain
Filipina (4-3-3)
Kiper: Neil Etheridge
Bek: Disuke Sato, Christian Rontini, Jefferson Tabinas, Jesse Curran
Tengah: Jose Porteria, Manuel Ott, Justin Bass
Depan: Patrick Reichelt, Mike Ott, Santiago Rublico
Indonesia: (3-4-3)
Kiper: Ernando Ari
Bek: Jordi Amat, Elkan Baggott, Rizky Ridho
Tengah: Shayne Pattynama, Sandy Walsh, Ricky Kambuaya, Asnawi Mangkualam
Depan: Rafael Struick, Dendy Sulistyawan, Witan Sulaeman
Prediksi skor: Filipina 1-2 Timnas Indonesia